Hilang Dua Tahun, Mayat Tukang Masak Prancis Ditemukan di Kulkas

jean poinard (msn.com)
Mayat bekas ahli masak sebuah restauran ditemukan dalam kulkas di Lyon, Prancis, setelah dinyatakan hilang selama dua tahun. Demikian keterangan polisi kepada CNN, Rabu.

Mayat Jean-Francois Poinard, 71 tahun, ditemukan Selasa di apartemen, tempat dia hidup bersama dengan pacarnya di Lyon, dianggap ibu kota kuliner Prancis.

Koran Prancis Le Monde mengutip penjelasan sumber di kepolisian mengatakan pacar mendiang Poinard, Guylene Collober, 51 tahun, sedang dimintai keterangan sehubungan dengan kasus tersebut.

Polisi menjelaskan tubuh pria jago masak ini ditemukan setelah ada petunjuk dari keluarga dekat Poinard, koki terhebat di Lyon pada tahun 1970an dan 1980an.

Kasus itu terungkap berkat keterangan putrinya yang menerima pengakuan Collober saat mabuk seraya berkata, "ada kemalangan" telah terjadi terhadap koki Prancis. Selanjutnya, "pengakuan" ini dilaporkan putrinya ke polisi.

Ketika polisi tiba di apartemen, Collober berteriak dan menyatakan, "Aku pikir Anda menemukan apa yang Anda cari."

Tubuh Poinard tersimpan dalam lemari es membeku dengan posisi meringkuk seperti janin ditutup tas plastik. Dalam pemeriksaan, Collober mengaku memukul keras Poinard pada November 2008. Kemudian dia meninggalkan tubuh mayat tersebut di kamar mandi selama beberapa hari sebelum membeli kulkas, untuk menyimpan tubuh Poinard.

Jaksa Marc Desert menjelaskan, Collober merupakan seseorang dengan "perilaku cenderung patologis, narsis, posesif, dan suka kekerasan."

"Dia mengisolasi pacarnya dari teman-temannya, keluarganya, dan pada tetangga," ujarnya. Dia menambahkan, korban sering dilihat oleh para tetangganya dalam keadaan memar dan luka-luka.

| tempo |

Hilang Dua Tahun, Mayat Tukang Masak Prancis Ditemukan di Kulkas Rating: 4.5 Diposkan Oleh: IniBaru